Konferensi HMI Cabang Medan Harus Kedepankan Aturan Organisasi - Yakusa Blog

Yakusa Blog

Mewujudkan Komunitas Intelektual Muslim

Monday, 19 June 2017

Konferensi HMI Cabang Medan Harus Kedepankan Aturan Organisasi

                      gambar: Student Centre HMI Cabang Medan, Arena Konferensi
YakusaBlog- Konferensi HMI Cabang Medan di buka secara seremonial pada tanggal 12 Mei 2017 di student center HMI Cabang Medan tepatnya di Jln. Adinegoro No 15, dan Secara forum dibuka pada tanggal 13 Mei 2017.

Konferensi adalah suatu keharusan yang dilakukan setelah habisnya masa periodeisasi kepengrusan HMI di tingkat Cabang, sebagaimana  diatur dalam AD/ART HMI, Konferensi ini bertujuan untuk evaluasi, proyeksi, dan regenerasi. Kader HMI selalu menunggu momen Konferensi ini sebagai proses pembelajaran dalam tubuh kader HMI sendiri di luar training formal HMI.

Konferensi HMI Cabang Medan sudah berjalan cukup lama dan harus di selesaikan, M. Fajar Dalimunthe selaku Kabid PTKP Komisariat UISU menanggapi, “Forum Konferensi ini memang sudah tidak sehat semenjak pertamakali dimulai, karena banyak aturan organisasi dan tata tertib forum Konferensi yang tidak di patuhi para peserta forum. Kericuhan yang terjadi pada hari ke 37 itu terjadi sudah di desain salah satu kelompok, mulai pencabutan skors forum oleh pimpinan sidang yang sudah di atur salah satu pihak yaitu pada tanggal 17 Juni 2017 pukul 07.30 Wib padahal kesepakatan forum itu di skors samapai tanggal 16 Juni 2017 pukul 23.30 WIB adanya propokasi, rombongan liar yang mulai masuk kedalam forum dan kedatangan pihak kepolisi yang tidak di undang pada saat di lanjutkannya forum konferensi, kericuhan ini juga terjdai dikarenakan Independensi kader HMI Cabang Medan sudah hilang. Fajar menyatakan ini dikarenakan banyak kader HMI yang melanggar aturan organisasi dan mengangkangi hasil keputusan rapat harian Komisariatnya dengan adanya bargaining-bergaining yang dibangun terhdap salah satu kandidat Ketua Umum Cabang Medan.

Konferensi ini harus diselesaikan secepatnya dan Konferensi ini jangan di manfaatkan untuk momen politik 2018, Munas KAHMI yang akan di laksanakan di Medan, dan Kongres HMI pada tahun 2018, apabila ada orang yang memanfaatkannya dia selaku Kabid PTKP Komisariat UISU akan menentang dan melawan orang atau pihak tersebut.” tambahnya.

Ketua Umum HMI komisariat UISU, Husein Harahap juga menanggapi dengan mengatakan, “Konferensi jangan dijadikan momen politik, sebagai Ketua Umum di salah satu Komisariat sekawasan Cabang Medan menganggap bukan jadi permasalahan ketika siapa yang terpilih menjdai Ketua Umum HMI Cabang Medan, yang paling dikesalkannya ketika forum Konferensi dilakukan dengan cara yang salah dengan melanjutkan Forum Konferensi dengan cara diam-diam dan sepihak serta sangat dirahasiakan dengan dalih tidak kondusif. Apakah dengan beberapa komisariat yang hadir dalam forum Konferensi gelap itu sudah cukup mewakili Komisariat di sekawasan Cabang Medan? Saya piker itu tidak etis.”


Beliau juga menegaskan Konferensi HMI cabang Medan ke XLIII belum selesai, masi pada sidang paripurna ke IV, dia berharap kepada seluruh pihak yang bertanggung jawab dengan adanya masalah Konferensi ini untuk menjadi mediator yang bisa memberikan win-win solution demi keberlangsungan perkaderan di HMI cabang Medan, maka dari itu aturan dalam Konferensi organisasi harus dikedepenkan.[IAR]

____________________________________________________________________________________________________________
*Kirim tulisan teman-teman ke YakusaBlogAlamat email:yakusablog@gmail.com (tulisan dalam file Microsoft Word dengan maksimal 800 kata).

Pesan kami: Perbanyaklah membaca dan menulis. Serta pegang teguhlah Kitabullah dan Sunnah Rasulullah Saw. (YakusaBlog)

No comments:

Post a Comment